Produsen mobil Bugatti memproduksi mobil penerus dari hypercar Bugatti Veyron yaitu bernama Bugatti Chiron dengan harga jual Rp 34,8 miliar. Harga tersebut membuat model tersebut naik 650 ribu pounds bila dibanding Veyron.

Untuk para konsumen yang ingin menambah atribut dari mobil tersebut, maka harus mengeluarkan uang yang lebih juga dari harga standarnya.

Jeroan mekanis mobil  ini akan mengusung mesin 8.0 lliter berkonfigurasi W16, lengkap dengan empat turbo atau quad-turbo. Selain itu mesin ini dapat mencakup kekuatan hingga 1.500 PS dengan torsi 1.106 lb-ft.

Maka tidak heran jika nanti mobil melaju dengan kecepatan 100 km/jam hanya membutuhkan waktu 2,3 detik. Apalagi jika si pengemudi bernyali besar, Bugatti chiron dapat dipacu sampai 463.4 km/jam, setelah menonaktifkan limiter 375 km/jam